Sebelumnya, Brad Pitt memang sudah dikabarkan akan bermain sebagai cameo dalam film pertama Jolie sebagai sutradara. Dan sialnya, peran yang dimainkan Pitt ini rencananya akan ditembak mati oleh seorang tentara dalam filmnya.
Pitt akan memerankan seseorang yang berusaha kabur dari kamp militer dengan berondongan tembakan dari para sniper. Dikabarkan Pitt telah menjalani syuting adegan ini pada Sabtu (13/11) lalu dengan kru film kelompok kedua di sebuah kamp militer kosong di dekat kota Kiskunlachaza, Hongaria.
Ini bukan kali pertama Pitt berada dalam posisi 'sasaran tembak' bagi Jolie, karena keduanya juga sempat adu tembak dan saling bunuh dalam film duet mereka sebelumnya, MR AND MRS SMITH. (ace/mae)
No comments:
Post a Comment